Kategori

2019/01/29

Materi Wawancara

WAWANCARA
www.pixabay.com

Wawancara adalah tanya jawab dengan maksud memperoleh data untuk keperluan tertentu tanya jawab itu dilakukan oleh dua pihak yaitu pewawancara yakni orang mengajukan pertanyaan-pertanyaan dan yang diwawancarai (nara sumber) yakni orang yang memberikan jawaban atas pertanyaan-pertanyaan itu.

            Di satu pihak, wawancara diidentifikasikan dengan kerja wartawan suatu media. Sedang di sisi lain, wawancara juga berlaku dalam aktivitas penelitian, tes , maupun seleksi baik siswa, mahasiswa, ataupun pegawai.

          Dalam pembelajaran kali ini kalian memahami berbagai bentuk wawancara.

1.     Wawancara dalam Dunia Jurnalistik

www.pixabay.com
Seorang jurnalis atau wartawan yang pekerjaanya mencari dan menyusun berita untuk dimuat di berbagai media, diharapkan memiliki kemampuan dalam hal pengamatan dan analisis, serta mampu melakukan konfirmasi agar akurasi dan objektivitas berita dapat diwujudkan.
            Untuk itulah seorang jurnalis harus membekali diri dengan persiapan baik memahami masalah, konsistensi pada arah pemberitaan, maupun memahami latar belakang orang yang akan menjadi narasumber atau diwawancarai. Dengan demikian, terjadi pendalaman suatu masalah sehingga pendengar, pembaca, atau pemirsa tidak hanya disuguhi sebuah berita yang “kering” tetapi sebuah peristiwa. Tentu, kerja seorang jurnalis sangat berbeda dengan penyidik atau interogator dalam proses pengadilan.
            Ada bebarapa hal yang perlu diperhatikan dalam wawancara :
a.   On the Record
Kategori ‘on the record’  menunjuk keleluasaan wartawan untuk menuliskan nama dan jabatan narasumber. Demikian juga pendapat, informasi, tanggapan, atau opini narasumber dapat dikutip secara langsung.
b.  Background
Dalam kategori ‘background’  wartawan tidak diperbolehkan menyebutkan nama dan jabatan narasumber. Meski demikian, wartawan dapat mengutip pendapat, gagasan, informasi, maupun fakta dengan diawali frase-frase :
* a. Menurut sumber yang terpercaya di ……….
* b. Menurut sumber yang berwenang …….
c.   Deep Background
Dalam kategori ‘deep background’ wartawan tidak boleh menyebut kutipan langsung. Demikian juga identitas narasumber tidak dapat dipublikasikan. Bila wartawan berhadapan dengan kategori ‘deep background’ maka dapat menggunakan frase :
*a. Menurut keterangan …….
*b. Diperoleh kabar bahwa …..
d.  Off the Record
Dalam kategori ‘off the record’  wartawan tidak dapat mempublikasikan hasil wawancara. Semua  keterangan, data, fakta, tanggapan, pendapat, maupun opini narasumber hanya berfungsi medalami latar belakang permasalahan. Dapat juga terjadi ‘off the record’ menunjuk dampak yang ditimbulkan bila keterangan atau informasi dipublikasikan.

2.    Wawancara seleksi

www.pixabay.com
Wawancara seleksi berkaitan dengan organisasi, instansi, maupun badan usaha. Bentuk wawancara yang dilakukan demi rekrutmen anggota, pegawai, maupun pimpinan sehingga lebih terarah pada proses penjaringan. Ada beberapa ketegori wawancara seleksi :
a.    Wawancara  Terarah
Bentuk wawancara yang telah dirancang baik bentuk dan model pertanyaan, spesifikasi dan aspek-aspek yang akan dicapai : keterampilan, kahlian, kecerdasan, kepemimpinan, karakter, maupun integritas pribadinya.
b.    Wawancara Bebas
Bentuk wawancara yang tidak terikat  pada bentuk dan model pertanyaan, tetapi selalu bertumpu pada situasi interviewee yang dihadapi. Tentu saja, dibutuhkan interviewee yang tangguh, tanggap, dan terampil.
c.    Wawancara Panel
Bentuk wawancara seleksi ini mengandaikan lebih dari satu interviewee dengan bidang keahlian masing-masing. Interviewee dapat menghadapi seorang psikolog, ahli hukum, sosiolog, maupun ekonomi dalam waktu yang bersamaan. Itu sebabnya disebut wawancara panel, dalam pengertian dalam ruang-waktu yang sama seorang interviewee harus menjawab pertanyaan-pertanyaan yang berbeda sudut pandang dan urgensinya.
Urgensi wawancara seleksi dapat dirumuskan sebagai berikut :
1).  memilih calon anggota (kader) atau pegawai yang memenuhi kriteria dan sejalan dengan visi, misi, dan orientasi organisasi, instansi, maupun badan usaha yang menyelenggarakan
2). menilai langsung berbagai faktor baik motivasi, dedikasi, maupun integritas pribadi
3). Menilai langsung ekspresi diri, penampilan, dan kekuatan mental.

3.    Wawancara Penilaian

www.pixabay.com
Bentuk wawancara penilaian sangat populer dewasa ini. Dapat digunakan untuk bidang akademis (ujian lisan), polling atau jejak pendapat dengan menggunakan telepon, ataupun pemilihan pemenang dalam suatu lomba karya ilmiah. Ada beberapa kategori atau bentuk wawancara yang dapat digunakan untuk penilaian :
a.    Wawancara bebas
Wawancara bebas menunjuk suatu proses penjaringan data, fakta, keterangan, pendapat tanpa disertai daftar pertanyaan terlebih dahulu. Bentuk dan model pertanyaan lebih didasarkan pada perkembangan situasi, tanggapan, pendapat interviewee.
Wawancara individual adalah bentuk wawancara yang dilakukan oleh seseorang (interviewer) dengan responden atau narasumber (interviewee) tunggal. Disebut juga wawancara perseorangan baik untuk kepentingan investigasi, seleksi, maupun pemberitaan.
b.    Wawancara individual
Wawancara individual adalah bentuk wawancara yang dilakukan oleh seseorang (interviewer) dengan responden atau narasumber interviewee) tunggal. Disebut juga wawancara perseorangan baik untuk kepentingan investigasi, seleksi, maupun pemberitaan.
c.    Wawancara Konferensi
Wawancara konferensi adalah bentuk wawancara antara seorang pewawancara dan sejumlah responden atau wawancara antara sejumlah pewawancara dan seorang responden atau narasumber.
d.    Wawancara Terbuka
Wawancara terbuka adalah bentuk wawancara yang berdasarkan pertanyaan yang tidak terbatas atau tidak terikat jawabannya. Artinya, meskipun pewawancara mempersiapkan daftar pertanyaan tetapi dalam praktisnya dapat dikembangkan berdasarkan respon dari narasumber.
e.    Wawancara Tertutup
   Wawancara tertutup adalah bentuk wawancara yang berdasarkan pertanyaan yang terbatas jawabannya. Hal ini berlaku untuk angket, kuesioner, jejak pendapat

Soal PG Ide Pokok

1.              Bacalah  paragraf berikut dengan seksama!

www.pixabay.com
(1), Masalah polusi udara tidak berkaitan dengan status sosial  ekonomi (2)  Tidak peduli kaya atau miskin  siapa  pun yang tinggal di kota yang terpolusi akan memiliki kemungkinan kematian lebih besar (3) Catatan WHO, diseluruh dunia 1,1 juta penduduk terpaksa menghirup partikel dan sulfur dioksida. (4). Biaya kesehatan yang harus dikeluarkan untuk mengatasi akibat polusi udara sepertinya cukup tinggi . (5) Dalam perhitungan grogram manajemen perkotaan, untuk hal ini saja kota Jakarta memerlukan biaya kesehatan sebesar 220 juta dolar AS setiap tahunnya.
Ide pokok paragraf tersebut adalah ….
A.  polusi udara tidak berkaitan dengan status sosial ekonomi
B.   kaya atau miskin memiliki dampak terhadap polusi udara
C.  catatan WHO, 1,1 juta jiwapenduduk dunia terkena polusi udara
D.  biaya yang dikeluarkan akibat polusi udara cukup tinggi
E.   sebesar 220 juta dolar AS dibutuhkan akibat polusi udara

2.              Bacalah  paragraf berikut dengan seksama!
www.pixabay.com


(1) Ada pendapat yang mengatakan bahwa saat ini banyak remaja yang tidak peduli terhadap lingkungan. (2) Hal ini sering dilontarkan kepada remaja ketika lingkungan sekitar sudah menjadi rusak. (3) Tuduhan tersebut barangkali muncul karena secara kebetulan melihat remaja yang tidak peduli terhadap lingkungannya, misalnya remaja yang membuang sampah sembarangan. (4) Memang benar ada sebagian remaja yang tidak peduli terhadap lingkungannya, namun masih banyak remaja yang mau memperhatikan lingkungannya. Misalnya, di sekolah-sekolah para siswa ditekankan untuk memelihara kebersihan kelas dan sekolah. (5) Akan tetapi, mengapa masih banyak pula masyarakat kita yang kurang memperhatikan lingkungannya?
Ide pokok paragraf tersebut adalah... .
A.    pendapat tentang sikap remaja terhadap lingkungan
B.      remaja dituduh tidak peduli terhadap lingkungan yang rusak
C.      masih banyak remaja tidak peduli terhadap lingkungan
D.      tidak semua remaja tidak peduli terhadap lingkungan
E.       banyak masyarakat yang tidak peduli terhadap lingkungan

3.              Bacalah  paragraf berikut dengan seksama!
Tantangan dunia koperasi adalah membangun koperasi menjadi andal dan mandiri. Tantangan yang paling utama adalah membangun kelembagaan dan sumber daya manusia koperasi. Sebagai badan usaha, koperasi harus mampu membangun kemampuan wira usaha. Pendidikan dan pelatihan, di samping pemberian perlindungan dan kesempatan berusaha, merupakan unsur pembinaan koperasi yang amat pokok.
Ide pokok paragraf tersebut adalah ….
A.           perlunya pendidikan dan koperasi
B.           pembangunan kemampuanwira usaha
C.           pembangunan sumber daya manusia
D.           tantangan utama dunia koperasi
E.            perlindungan dan kesempatan kinerja

4.              Bacalah  paragraf berikut dengan seksama!l
(1) Saat ini sebagai tanaman yang diganrungi yang diperkirakan mendatangkan berbagai manfaat, adalah tanaman kelor. (2) Konon pengusaha Jepang berencana untuk membuka ”kebun kelor” seluas 10.000 hektare di Kabupaten Musi, Banyuasin, Sumatra Selatan. (2) Tanaman ini diprediksi bernilai ekonomi yang akan diminati pengusaha luar negeri, antara lain Jepang, bahkan akan merambah kepada bisnis dunia. (3) Pengusaha Jepang akan membuka kebun kelor tersebut karena mereka sangat membutuhkan daun dan bijinya sebagai bahan kosmetika, obat-obatan, minyak goreng, dan pelumas. (4) Peluang ini tidak mereka sia-siakan karena akan mendatangkan keuntungan besar. (5) Ternyata pula, tanaman kelor ini sudah ada di  beberapa negara Afrika, seperti Ethiopia, Sudan, Madagaskar, Somalia, dan Kenya dan sudah dikembangkan pula di Arab Saudi, serta Israel untuk program pemulihan tanah kering dan gersang karena ternyata sifat tanaman ini mudah tumbuh pada tanah kering ataupun gersang.
Ide pokok paragraf tersebut adalah....
A.       rencana pengusaha Jepang
B.       tanaman pagar berkhasiat
C.       manfaat tanaman kelor
D.       membuka kebun kelor
E.        tanaman yang bernilai
        

Soal PG Biografi

1.              Cermati kutipan biografi tokoh berikut!

www.pixabay.com
Hamka adalah seorang otodidak dalam berbagai bidang ilmu pengetahuan, seperti filsafat, sastra, sejarah, sosiologi, dan politik, baik Islam maupun Barat. Dengan kemahiran bahasa Arabnya, beliau dapat menyelidiki karya beberapa ulama dan pujangga besar di Timur Tengah, meneliti karya sarjana Perancis, Inggris, dan Jerman. Hamka juga rajin membaca dan bertukar pikiran dengan tokoh terkenal Jakarta, seperti HOS Tjokroaminoto, Raden Mas Surjoparonoto, H. Fachrudin, A.R Sutan Mansur, dan Ki Bagus Hadikusumo sambil mengasah bakatnya.
Ia juga ahli pidato yang handal dan penulis karya ilmiah islam dan karya kreatif seperti novel dan cerpen. Karya ilmiah terbesarnya ialah Tafsir al-Azhar lima jilid. Novelnya yang mendapat perhatian umum dan menjadi buku teks sastera di Malaysia dan Singapura, antara lain:Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck, Di Bawah Lindungan Kaabah, dan Merantau ke Deli.
Hamka pernah menerima beberapa anugerah pada peringkat nasional dan antarbangsa seperti anugerah kehormatan Doctor Honoris Causa dari Universitas al-Azhar, 1958; Doktor Honoris Causa dari Universitas Kebangsaan Malaysia, 1974, dan gelaran Datuk Indono dan Pengeran Wiroguno dari pemerintah Indonesia.
Keteladanan Hamka dalam kutipan tersebut adalah ...
A.  Mampu menyelidiki beberapa karya ulama dan pujangga besar di Timur Tengah.
B.   Menjadi peneliti karya sarjana terkenal dari Perancis, Inggris, dan Jerman.
C.   Beteman dengan tokoh terkenal di tanah air seperti HOS Tjokroaminoto.
D.  Penerima anugerah seperti dan kehormatan Doctor Honoris Causa.
E.   Otodidak, kreatif mengasah bakatnya, rajin membaca, dan bertukar pikiran.

2.              Cermati kutipan biografi tokoh berikut!

www.pixabay.com
Riana Helmi dalam usianya yang belum genap 18 tahun, tepatnya 17 tahun 11 bulan, dianggap dokter termuda di Indonesia. Remaja kelahiran Banda Aceh itu diwisuda sebagai dokter dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia. Riana menyelesaikan kuliah dalam waktu tiga tahun enam bulan dengan indeks prestasi kumulatif (IPK) sangat memuaskan, yaitu 3,67 dan dengan waktu kuliah tercepat dibandingkan  mahasiswa kedokteran di mana pun. Meskipun begitu, ia tetap gadis yang rendah hati, ramah, dan tidak sombong dengan prestasi yang diraihnya.

Keistimewaan tokoh sesuai dengan isi  biografi tersebut adalah ….
A.        menjadi mahasiswa kedokteran di UGM
B.        remaja Banda Aceh kuliah di kedokteran
C.        remaja kelahiran Banda Aceh diwisuda
D.        Prestasi dengan IPK memuaskan
E.         lulus dokter sebelum usia 18 tahun

3.              Cermati kutipan biografi tokoh berikut!
Pramudya Ananta Tur adalah seorang tokoh sastra Indonesia yang memperoleh banyak penghargaan. Selepas dari pengasingan P. Buru, dia menghasilkan beberapa buku yang pada umumnya dilarang oleh Kejaksaan Agung. Akan tetapi, penerbitan luar negeri memungkinkan buku itu beredar luas, bahkan diterjemahkan dalam beberapa bahasa asing terutama bahasa Inggris dan Belanda. Beberapa tahun terakhir ini sejumlah buku Pram yang semula dilarang beredar diterbitkan kembali oleh penerbit Hasta Mitra seperti Bumi Manusia dan Anak Semua Bangsa.
Teladan baik yang dapat diikuti dari isi biografi tersebut adalah... .
A.    kegigihannya dalam berkarya
B.      ketekunannya membaca buku
C.      kesenangannya memberi penghargaan
D.      kepandaiannya dalam bercerita
E.       semangatnya dalam berjuang

4.              Cermati kutipan biografi tokoh berikut!
Subagio Sastrowardoyo adalah seorang penyair terkemuka Indonesia.  Sajak dan Kumpulan sajaknya beberapa kali mendapat penghargaan. Tahun 1966 dan 1967, sajaknya yang berjudul ”Dan Kematian Makin Akrab” merupakan pemenang hadiah majalah Horison.  Tahun 1971, Subagio menerima Anugerh Seni  untuk sajaknya ”Daerah Perbatasan”  ( 1970 ). Tahun 1991, Subgio menerima Hadiah   Sastra ASEAN untuk kumpulan sajaknya Simfoni Dua ( 1990 )
Dalam buku Sastra Indonesia Modern II ( 1957 – 1989 ), Prof. Dr.Teeuw mengatakan , ”Subagio adalah cendikiawan yang bacaannya sangat  luas seperti tercermin dalam sajak-sajaknya dan juga dari tulisan-tulisan kritiknya.” Bahkan, lebih lanjut ahli satra itu menyatakan,” Di antara semua penyair Indonesia modern, memang dialah yang paling menarik bagi saya,”
Hal yang perlu diteladani dari tokoh Subagio Sastrowardoyo adalah . . . .
A.  Subagio Sastrowardoyo adalah seorang penyair terkemuka Indonesia.
B.  Sajak dan kumpulan sajaknya beberapa kali mendapat penghargaan.
C.  Lewat karyanya, ia mengharumkan nama bangsa dan negara.
D.  Subagio adalah cendekiawan yang bacaannya sangat luas.
E.   Subagio sangat disegani di kalangan sastrawan.



Proposal Kegiatan

Contoh Proposal Kegiatan Siswa


Proposal Festival Band SMA se-Tangerang 2019


I.              Latar Belakang
Musik itu indah dan menyenangkan. Banyak orang menyukai musik karena menemukan kepuasan dan kedamaian di dalam musik. Generasi muda khususnya para pelajar SMA adalah sebagian besar dari kelompok masyarakat yang menyukai musik. Musik bagi mereka sudah menjadi identitas khusus yang memiliki kebanggaan tersendiri. Mulai dari mendengarkan music, mereka akan terbiasa dan mulai tertarik untuk mencoba memainkan alat music sehingga menjadi sebuah kebiasaan. Selain itu, banyak sekolah yang sudah memasukkan mata pelajaran seni musik ke dalam pembelajaran di kelas sehingga siswa-siswi semakin terbiasa dengan musik dan mulai dapat mengembangkan kegemaran, bakat, dan keterampilan di bidang musik.
Dalam rangka Tarakanita Fair SMA Tarakanita Gading Serpong, OSIS SMA Tarakanita Gading Serpong akan menyelenggarakan festival band tingkat SMA se-Tangerang. Kegiatan ini diselenggarakan untuk menampung dan menyalurkan bakat serta kemampuan para siswa dalam olah suara yang dipadukan dengan musik.

II.            Tujuan kegiatan
1.       Menampung dan menyalurkan bakat dan kreativitas di bidang seni, khususnya di bidang musik bagi siswa dan siswi SMA se-Tangerang.
2.       Meningkatkan kemampuan para peserta dalam mengapresiasikan musik.
3.       Membina kebersamaan para pelajar SMA se-Tangerang.

III.          Tema
“Melalui festival band kita tingkatkan apresiasi musik di kalangan para pelajar SMA se-Tangerang”

IV.          Peserta dan pendaftaran
Peserta adalah para pelajar SMA Negeri dan Swasta se-Tangerang. Peserta wajib mengisi formulir pendaftaran yang telah disiapkan dengan ketentuan sebagai berikut:
a.       Mengisi formulir pendaftaran seharga Rp. 200.000,00 setiap grup;
b.      Setiap sekolah dapat mengirimkan satu group band; dan
c.       Formulir pendaftaran diserahkan kepada panitia paling lambat tanggal 24 Maret 2019.

V.            Tempat pendaftaran
Ruang OSIS SMA Tarakanita Gading Serpong, Jalan Raya Kelapa Cengkir Tengah No. 1 Sektor 7 Gading Serpong. Telp. 021-5473082, fax. 021-5473082

VI.          Waktu pelaksanaan
Technical Meeting
Hari/tanggal            : 27 Maret 2019
Tempat                    : Aula SMA Tarakanita Gading Serpong
Pukul                       : 10.00

Lomba
Hari/tanggal           : 28 Maret 2019
Tempat                   : Aula SMA Tarakanita Gading Serpong
Pukul                      : 10.00 sampai selesai

Hadiah
Juara I                       : Rp 5.000.000,00; tropi; dan piagam
Juara II                      : RP 3.500.000,00; tropi; dan piagam
Juara III                    : Rp 1.500.000,00; tropi; dan piagam

VII.        Kepanitiaan
Penanggung jawab             : Kepsek SMA Tarakanita Gading Serpong
Ketua                                  : Marina Cipta Sari
Wakil ketua                        : Hendry B. Wijaya
Sekretaris                            : Maria Dativa Putri
Bendahara                           : Yoshepine Putri Gunawan
Koordinator Acara              : Axel Gunawan Wijaya
Konsumsi                            : Lydia Rosalia Tanujaya
Dokumentasi                       : Ladiva Sinaga Marlin
Dekorasi                              : Intan Jumawa Veronica

VIII.      DewanJuri
1.       Yovie Widianto              (pencipta lagu dan pengamat musik)
2.       Tantri Kotak                    (penyanyi)
3.       Dewa Budjana               (gitaris)

IX.          Anggaran
Pemasukan
Peserta 40 x Rp. 200.000,00             Rp   8.000.000,00
Subsidi OSIS                                     Rp   5.000.000,00
Sumbangan Depdiknas                      Rp   3.000.000,00
Sponsor                                              Rp 10.000.000,00
                                                           Rp 26.000.000,00
Pengeluaran
Konsumsi                                           Rp   3.000.000,00
Honor tiga dewan juri                        Rp   9.000.000,00
Hadiah                                                Rp 10.000.000,00
Dokumentasi                                      Rp      500.000,00
Dekorasi                                             Rp      500.000,00
Lain-lain                                             Rp   3.000.000,00
                                                            Rp 26.000.000,00

X.            Penutup
Kegiatan ini akan berjalan baik dan lancar berkat dukungan dan bantuan semua pihak yang tidak dapat kami sebutkan satu per satu. Oleh karena itu, kami ucapkan terima kasih.

Tangerang, 1 Februari 2019
Mengetahui,
Kepala Sekolah,                                                                                    Ketua Panitia,




M. Sulistyanto, M.Pd.                                                                   Marina Cipta Sari

2019/01/28

Soal PG Karya Tulis

 
www.pixabay.com
1.              Tema karya tulis :        Perlindungan terhadap perokok pasif
Latar belakang yang sesuai dengan tema tersebut adalah ….
A.       Banyak perokok yang merasa disalahkan jika merokok di dekat orang.
B.       Merokok merupakan kebutuhan seseorang baik laki-laki maupun perempuan.
C.       Yang bukan perokok sering sakit dan marah-marah karena asap rokok.
D.       Pencemaran udara banyak yang disebabkan oleh perokok disembarang tempat.
E.        Banyak perokok tidak menyadari dampak asap rokok terhadap orang di sekitarnya.

2.              Cermatilah penggunaan kata dalam kalimat karya tulis berikut!
Penulis tergelitik hatinya untuk melakukan penelitian iklim organisasi di sekolah tersebut.
Makna lugas (yang sebenarnya) untuk pengganti kelompok kata yang tercetak tebal tersebut adalah ….
A.        terkesan                              
B.        tersentuh
C.        terpanggil                            
D.        tertarik
E.         terpaksa

3.              Cermatilah kalimat karya tulis berikut dengan saksama!
Sanksi yang mana dikenakan pada lembaga penyiaran daripada produk dimana disiarkan atau ditayangkan.
Perbaikan struktur kalimat yang tepat pada kalimat tersebut adalah ….
A.        Sanksi dimana dikenakan buat lembaga penyiaran yang mana produk disiarkan atau ditayangkan.
B.        Sanksi dikenakan pada lembaga penyiaran atas produk yang mana disiarkan  atau ditayangkan
C.        Sanksi dikenakannya buat lembaga penyiaran stag produk yang mana disiarkan atau ditayangkan.
D.        Sanksi dikenakan pada lembaga penyiaran atas produk yang disiarkan atau ditayangkan.
E.         Sanksi dikenakan buat lembaga daripada penyiaran atas produk yang disiarkan atau ditayangkan.

4.              Judul karya tulis : menggali potensi diri untuk meningkatkan kepercayaan diri.
         Penulisan judul makalah yang paling tepat adalah ….
A.        Menggali Potensi Diri Untuk Meningkatkan Kepercayaan Diri.
B.        Menggali potensi diri untuk meningkatkan kepercayaan diri.
C.        MENGGALI POTENSI DIRI UNTUK MENINGKATKAN KEPERCAYAAN DIRI.
D.        Menggali Potensi Diri untuk meningkatkan Kepercayaan Diri.
E.         Menggali Potensi diri Untuk Meningkatkan Kepercayaan Diri.
5.                                         
www.pixabay.com
                 
6.              Penulis mengakui bahwa masih terdapat kekurangan. Oleh karena itu, demi perbaikan karya tulis ini, penulis akan menerima segala kritikan dari semua pihak. Penulis mengucapkan  terima  kasih  atas kritik dan saran yang diberikan.
Kutipan tersebut merupakan bagian karya tulis yang terdapat pada ....
A.     Pendahuluan                                             
B.     Isi Karya Tulis
C.     Kata pengantar                                          
D.     Latar Belakang
E.     Kesimpulan

7.              Perhatikan istilah berikut dengan saksama!
1) latar belakang
2) pendahuluan
3) kesimpulan
4) tujuan
5) pembahasan
Sistematika yang tepat unsur-unsur karya tulis di atas adalah….
A.        1, 2, 3, 4, dan 5
B.        2, 3, 4, 5, dan 1
C.        3, 4, 5, 1, dan 2
D.        2, 1, 4, 5, dan 3
E.         1, 3, 5, 2, dan 4

8.              Penulisan daftar pustaka  untuk buku Laskar Pelangi karya Habiburahman El Siradzhy yang diterbitkan oleh penerbit Basmala di Jakarta tahun 2007 adalah…
A.        El Siradzhy, Habiburahman. 2007. Jakarta. Basmala. Laskar Pelangi.
B.        Laskar pelangi. 2007. Habbiburahman, El Siradzhy. Jakarta: Basmala.
C.        El Siradzhy, Habbiburahman. 2007. Laskar Pelangi. Jakarta: Basmala.
D.        Laskar Pelangi. Habbiburahman, El Siradzhy. 2007. Jakarta: Basmala.
E.         Habbiburahman, El Siradzhy. Laskar Pelangi. 2007.Jakarta-Basmala.

9.              Tema Karya Tulis :   Minat Siswa SMA di Jakarta Pusat dalam Menulis Cerita Pendek.

Kalimat latar belakang yang sesuai dengan tema tersebut adalah ....
A.       Membaca cerpen dan novel memerlukan waktu yang tidak sedikit.
B.       Cerita pendek sering mempergunakan bahasa simbolik dan peribahasa.
C.       Banyak siswa SMA di Jakarta Pusat kurang berminat menulis cerita pendek.
D.       Cerita pendek banyak beredar di masyarakat tetapi kurang dikenal apalagi dibaca.
E.        Cerita pendek Indonesia saat ini belum banyak diminati para pelajar .

10.          Judul karya tulis: memproduksi kulit ikan pari untuk barang kerajinan.
Penulisan judul yang tepat adalah…
A.         Memproduksi Kulit Ikan Pari Untuk Barang Kerajinan
B.        Memproduksi Kulit Ikan Pari untuk Barang Kerajinan
C.        Memproduksi kulit Ikan Pari untuk Barang Kerajinan
D.        Memproduksi kulit Ikan Pari Untuk Barang Kerajinan

E.         Memproduksi Kulit ikan pari Untuk Barang Kerajinan