Kategori

2015/09/08

Materi Ungkapan

Menggunakan Ungkapan dalam Kalimat

ungkapan adalah gabungan kata yang maknanya tidak sama dengan gabungan makna anggotanya-anggotanya.

contoh:
1. karena naik kuda hijau, sopir bus itu menabrak pohon di pinggir jalan.
2. sejak krisis moneter ini, banyak pengusaha angkutan yang mengeluh karena harga suku cadang alat angkutan mencekik leher.

A. Jenis ungkapan berdasarkan bentuknya, sebagai berikut.
1. Ungkapan penuh (idiom penuh)
ungkapan penuh ini berbentuk kata atau frasa yang tidak tergambarkan maknanya dari unsur-unsurnya.
contoh:
- membuang muka = melengos (tidak mau melihat)
- tamu tak diundang = pencuri

2. Ungkapan sebagian (idiom sebagian)
Ungkapan sebagian ini berupa kata frasa yang maknanya masih tergambar pada salah satu unsurnya atau masih tetap dalam makna leksikalnya.
contoh:
- daftar hitam = daftar nama orang yang berbuat kejahatan
- harga mati = harga yang tidak bisa ditawar lagi

B. Dilihat dari proses pembentukannya, ungkapan dapat dibedakan sebagai berikut.
1. Ungkapan berkaitan dengan anggota tubuh
contoh:
- otak udang = bodoh

2. Ungkapan berkaitan dengan indra
contoh:
- perang dingin = perang tanpa senjata

3. Ungkapan berkaitan dengan warna
contoh:
muka merah = malu

 4. Ungkapan berkaitan dengan benda-benda alam
contoh:
- kejatuhan bulan = beruntung besar

5. Ungkapan berkaitan dengan nama binatang
contoh:
kambing hitam = orang yang disalahkan

6. Ungkapan berkaitan dengan tumbuh-tumbuhan
contoh:
- batang air = sungai


Baca juga:

resensi-divergent-karya-veronica-roth

soal-peribahasa

rating-film-dan-masa-perkembangan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar